Pelatih Ansan Greeners Kaget Saat Mainkan Asnawi di Posisi Gelandang Lebih Baik dari yang Saya Duga
TRIBUN-TIMUR.COM - Sekali lagi Asnawi Mangkualam membuat pelatih Ansan Greeners takjub.
Mantan pemain PSM Makassar itu tampil sangat baik sebagai gelandang bertahan. Padahal selama ini dia dimainkan di posisi bek kanan.
Pemain muda Indonesia, Asnawi Mangkualam, melanjutkan performa meyakinkan bareng Ansan Greeners di Korea Selatan.
Terbaru, Asnawi Mangkualam tampil 90 menit dalam laga Ansan Greeners kontra Gyeongnam FC, Senin (12/7/2021).
Pada laga itu, Asnawi Mangkualam dipercaya bermain sebagai bek kanan pada awal laga, lalu digeser menjadi gelandang pada babak kedua.
Laga tersebut merupakan penampilan perdana Asnawi bersama Ansan Greeners setelah lebih dari dua bulan.
Pemain berusia 22 tahun itu sempat menepi karena cedera hamstring pada Mei, lalu dipanggil timnas Indonesia pada Juni.
Gara-gara absen selama dua bulan, kondisi kebugaran Asnawi sempat drop sehingga tak dimainkan pelatih Kim Gil-sik.
Kim Gil-sik memarkir Asnawi di bangku cadangan pada laga pekan lalu kontra Seoul E-Land.
Pada akhirnya, Asnawi langsung merebut posisi starter begitu sudah kembali ke kebugaran ideal.
0 Response to "Pelatih Ansan Greeners Kaget Saat Mainkan Asnawi di Posisi Gelandang Lebih Baik dari yang Saya Duga"
Post a Comment