Presidensi G20 Indonesia Akan Perhatian Nasib Negara Berkembang

JAKARTA - Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi mengatakan bahwa Presidensi G20 Indonesia akan memperhatikan kepentingan negara berkembang hingga kelompok rentan.

Retno mengatakan bahwa hal itu merupakan DNA dari politik luar negeri Indonesia.

"Indonesia tidak hanya akan memperhatikan kepentingan anggota G20 saja namun juga kepentingan negara berkembang dan kelompok rentan ini merupakan DNA politik luar negeri Indonesia," ujar Retno dalam jumpa pers secara daring, Selasa (14/9/2021).

Retno menjelaskan, Indonesia secara konsisten telah menjadi bagian dari solusi menjembatani perbedaan dan selalu menyuarakan kepentingan negara berkembang.

Baca juga: Menlu Jelaskan Makna Logo Presidensi G20 Indonesia

"Dan peran ini akan kita lanjutkan pada saat Indonesia memegang Presidensi G20," jelasnya.

Nantinya, kata Retno, Indonesia bakal memberikan perhatian besar kepada negara berkembang di Asia, di Afrika, Amerika Latin, termasuk negara-negara kepulauan kecil di Pasifik dan Karibia.

Baca juga: Sri Mulyani: Ada 7 Agenda Prioritas Sektor Keuangan di Presidensi G20

"Kita juga akan merangkul keterlibatan berbagai kalangan, perempuan, pemuda akademisi dunia usaha dan parlemen," ungkapnya.

Sebelumnya

0 Response to "Presidensi G20 Indonesia Akan Perhatian Nasib Negara Berkembang"

Post a Comment