Pemilik Kos di Kota Mataram Diam-diam Buka Kantin Sabu

Laporan Wartawan TribunLombok.com, Sirtupillaili
TRIBUNLOMBOK.COM, MATARAM - Ekonomi tidak menentu di masa pandemi Covid-19 membuat pemilik kos-kosan di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB) gelap mata.
Diam-diam pria berinisial SI (46), asal Karang Bagu, Kecamatan Cakranegara ini membuka kantor sabu di kos-kosannya.
Selain pembeli dari luar, dia juga menawarkan narkoba ke penghuni kos-kosan.
Bisnis terselubung SI akhirnya terendus kepolisian.
Dia dibekuk Satuan Reserse Narkoba Polresta Mataram, Rabu (15/9/2021).
Kini SI meringkuk di sel tahanan Polresta Mataram.
Baca juga: Harta Karun Emas, Satu Cincin Perak Temuan Penggali Kubur di Bima Ditawar Rp 75 Juta
Kasat Narkoba Polresta Mataram AKP I Made Yogi Purusa Utama yang memimpin langsung penangkapan mengatakan, timnya mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa di kos-kosan milik SI, sering dijadikan tempat transaksi narkotika.
"Menurut pengakuan pemilik kos, keuntungan menjual sabu lebih besar dari penyewaan kamar," katanya, dalam keterangan pers, Selasa (21/9/2021).
Tonton juga:
[embedded content]
0 Response to "Pemilik Kos di Kota Mataram Diam-diam Buka Kantin Sabu"
Post a Comment