Kapolda Jatim Pantau Percepatan Vaksinasi Komunitas Kampus di Jatim

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Luhur Pambudi

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta mendampingi Gubernur Jatim melakukan pengecekan pelaksanaan percepatan vaksinasi Covid-19 komunitas kampus di beberapa universitas negeri terkemuka di Jatim, Selasa (3/8/2021).

Selain Kapolda Jatim, Gubernur Jatim juga didampingi jajaran Forum Komunikasi Kepala Daerah (Forkopimda) Jatim lainnya.

Yakni, Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNI Suharyanto, Kajati Jatim Mohamad Dofir, beserta Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim dan Kodam V/Brawijaya.

Forkopimda mengecek di Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya (ITS) yang melakukan vaksinasi terhadap komunitas kampus sejumlah 2.500 dosis.

Sedangkan untuk Universitas Negeri Surabaya (Unesa), sejumlah 5.000 dosis vaksin. 

Proses vaksinasi tersebut melibatkan sedikitnya 30 orang tenaga kesehatan (nakes) sebagai vaksinator.

Selain vaksinasi, kegiatan donor plasma konvalesen sebanyak juga dilakukan dengan melibatkan 60 nakes, untuk 200 pendonor.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menuturkan, vaksinasi pada komunitas kampus merupakan satu diantara ikhtiar dalam rangka percepatan vaksinasi bagi masyarakat yang berdomisili di Jawa Timur. 

Mantan Menteri Sosial itu juga berterima kasih kepada seluruh pimpinan kampus di Jatim yang turut mendukung percepatan vaksinasi di Jatim. 

"Kami terima kasih untuk semua perguruan tinggi di Jawa Timur, sudah memberikan partnership yang luar biasa, tadi saya ke ITS sekarang ke UNESA, minggu lalu ke UNEJ kemarin ke Unisma dan UMM, Insya Allah besok lusa ke Brawijaya dan seterusnya," ucap mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan, era Presiden ke-5, Abdurahman Wahid alias Gus Dur, saat di Kampus Unesa, Selasa (3/8/2021).

0 Response to "Kapolda Jatim Pantau Percepatan Vaksinasi Komunitas Kampus di Jatim"

Post a Comment